Pengaruh Praktikum IPA Berorientasi STEM Education dengan Tema Getaran Gelombang dan Bunyi untuk Menumbuhkan Kemampuan Berpikir Ilmiah Peserta Didik SMP Kelas VIII

  • Mustika Ria Tahnia IAIN Ponorogo
  • Syaiful Arif IAIN Ponorogo
Keywords: Berpikir Ilmiah Praktikum IPA STEM Education

Abstract

Berpikir ilmiah juga merupakan suatu usaha manusia untuk mendapatkan pengetahuan baru dari suatu hal yang dialami, karena sejati nya ilmu berkaitan erat dengan penelitian ilmiah. Kemampuan berpikir ilmiah peserta didik harus selalu diasah agar terbiasa berpikir ilmiah dikondisi bagaimanapun untuk mempersiapkan peserta didik dalam persaingan di masa yang akan datang. Hal ini seperti yang dialami oleh peserta didik kelas VIII SMPN 1 Sawoo, yang masih sangat kurang dalam kemampuan berpikir ilmiahnya. Setelah dilakukan olah data dari hasil observasi selama di SMPN 1 Sawoo, kekurangan dalam berpikir ilmiah tersebut dikarenakan dalam pembelajaran belum sepenuhnya diberikan stimulus yang mampu menumbuhkan kemampuan berpikir ilmiahnya sehingga berdampak pada rendahnya kemampuan berpikir ilmiah peserta didik. Oleh karena itu peneliti akan melakukan penelitian mengenai pengaruh kegiatan praktikum berorientasi STEM Education untuk meningkatkan kemampuan berpikir ilmiah peserta didik kelas VIII tingkat SMP. Melalui penelitian ini diharapakan kemampuan berpikir ilmiah peserta didik dapat meningkat dan jauh lebih baik dari sebelumnya. Berdasarkan analisis data ditemukan bahwa (1) nilai rata-rata hasil lembar observasi aktivitas peserta didik adalah 85 dengan kategori sangat baik. (2) Nilai rata-rata hasil pretest kelas eksperimen adalah 53 sedangkan kelas kontrol adalah 58,5. Nilai rata-rata hasil posttest kelas eksperimen adalah 76,25 sedangkan kelas kontrol adalah 59,5. Hal tersebut membuktikan bahwa adanya peningkatan kemampuan berpikir ilmiah dengan menggunakan model pembelajaran Praktikum IPA Berorientasi STEM Education.

References

Aminullah. (2017). Hubungan antara Keterlaksanaan Praktikum IPA dan Motivasi Belajar dengan Hasil Belajar IPA Siswa Kelas VIII SMP Negeri di Kabupaten Enrekang. Universitas Negeri Makassar.

Anjayani, R. (2017). Pengaruh Metode Praktikum Virtual Terhadap Peningkatan Sikap Ilmiah Siswa Kelas XI pada Materi Sistem Peredaran Darah di SMA Negeri 6 Bandar Lampung.

Hidayati, K. (2020). Comparison of Science Learning Outcome Between Using and Do Not Using Picture Media on State Islamic Elementary Students. INSECTA: Integrative Science Education and Teaching Activity Journal, 1(1), 69. https://doi.org/10.21154/insecta.v1i1.2092

Ibrahim, M. (2012). Seri Pembelajarn Inovatif Konsep, Miskonsepsi dan Cara Pembelajarannya. Unesa University Press.

Muyassarah, A., Ratu, T., & Erfan, M. (2019). Pengaruh Pembelajaran Fisika Berbasis STEM Terhadap Kemampuan Motorik Siswa. Prosiding SNFA (Seminar Nasional Fisika Dan Aplikasinya), 4, 1. https://doi.org/10.20961/prosidingsnfa.v4i0.35906

van den Hurk, A., Meelissen, M., & van Langen, A. (2019). Interventions in education to prevent STEM pipeline leakage. International Journal of Science Education, 41(2), 150–164. https://doi.org/10.1080/09500693.2018.1540897

van der Graaf, J., van de Sande, E., Gijsel, M., & Segers, E. (2019). A combined approach to strengthen children’s scientific thinking: direct instruction on scientific reasoning and training of teacher’s verbal support. International Journal of Science Education, 41(9), 1119–1138. https://doi.org/10.1080/09500693.2019.1594442

Zulfa, A. R., & Rosyidah, Z. (2020). Analysis of Communication Skills of Junior High School Students on Classification of Living Things Topic. INSECTA: Integrative Science Education and Teaching Activity Journal, 1(1), 78. https://doi.org/10.21154/insecta.v1i1.2078

Published
2022-03-31
Section
Articles