UPAYA GURU IPS DALAM MELATIH KETERAMPILAN BERBICARA PESERTA DIDIK MELALUI METODE JIGSAW

  • Septiawan Aji Saksono Institut Agama Islam Negeri Ponorogo
  • M. Syafiq Humaisi Institut Agama Islam Negeri Ponorogo
Keywords: Upaya Guru, Kertampilan Berbicara, Metode Jigsaw

Abstract

Penelitan ini diawali dengan adanya kendala yang diamati peneliti, pembelajaran di situasi kondisi covid19 menyebabkan keseluruhan peserta didik belajar dari rumah atau daring. Namun pembelajaran yang dilakukan daring tidak sepenuhnya bisa memberikan penyelesaian masalah pada peserta didik, apalagi banyak kendala di waktu pembelajaran online atau daring. Pemebelajaran yang dilakukan setelah libur yang cukup lama meneyebabkan banyak peserta didik yang mengalalmi penurunan keaktifan dan keterampilan berbicaranya, yang mana dalam penanganannya sudah berulangkali di uapayakan guru akan tetapi masih mengalami permasalahan, yang muncul dari banyak sektor pendidikan lain dalam pembelajaran. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kualitatif, yang mana data yang dikumpulkan itu berupa kata kata, gambar dan bukan angka angka seperti halnya penelitian kuantitatif. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisi induktif. Pengumpulan data yang digunakan dengan menggunnakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis Miles, Huberman dan Saldana dalam buku Sugiyono dengan menggukan langkah langkah langkah reduksi data, kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian adalah pertama dalam pelaksanaan meningkatkan keterampilan berbicara metode jigsaw dapat dikatakan sukses, dilihat dari peserta didik yang mampu menyampaikan aspirasi pendapat mereka setelah dilakukannya pembelajaran dengan metode jigsaw. Kedua guru mampu mengatasi faktor faktor yang mendorong dan menghambat terlaksananya pemebelajaran dikelas. Ketiga dari hasil pemebelajaran dikelas menggunakan metode jigsaw mampu mengasah keterampilan berbicara peserta didik dikelas, mampu menambah wawasan baru di kelas VIII d MTs N 2 Ponorogo.

Published
2023-01-13
How to Cite
Aji Saksono, S., & Humaisi, M. S. (2023). UPAYA GURU IPS DALAM MELATIH KETERAMPILAN BERBICARA PESERTA DIDIK MELALUI METODE JIGSAW . JIIPSI: Jurnal Ilmiah Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia, 3(1). https://doi.org/10.21154/jiipsi.v3i1.1492
Section
Articles