Relevansi Pendidikan Akhlak Dalam Film Nussa Terhadap Pengembangan Agama dan Moral Anak Usia Dini

  • Tiara Permata Bening UIN SUNAN KALIJAGA
Keywords: akhlak, agama, moral, anak usia dini, film nussa

Abstract

Film animasi Nussa adalah film animasi produksi dalam
negeri yang menayangkan tentang kisah islami disertai
dengan tayangan pengembangan nilai agama moral untuk
anak yang dikemas dengan bahasa yang ringan serta mudah
dipahami. Tidak hanya itu cerita yang disampaikan dalam film
animasi ini lucu, menghibur, berbobot, dan bentuk visualnya
cukup menarik. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui
bagaimana pendidikan akhlak dalam film Nussa dan
bagaimana relevansi pendidikan akhlak dalam film animasi
Nussa terhadap pengembangan agama dan moral anak usia
dini. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Hasil dari
penelitian ini menyatakan Pendidikan akhlak dalam film
animasi Nussa terdapat pada episode Baik itu Mudah, Jangan
Sombong, Shalat itu Wajib, Toleransi, Ayo Berdzikir, dan
Ambil Nggak Yaa. Metode pengembangan nilai agama dan
moral oleh orang tua pada film animasi “Nussa” adalah
metode cerita, peneladanan, dan pembiasaan. Metode cerita
diterapkan dalam episode Jangan Sombong dan Ayo Berdzikir.
Metode peneladanan diterapkan dalam episode Ingin seperti
Umma, Ayo Berdzikir, dan Toleransi. Metode pembiasaan
diterapkan dalam episode Shalat itu Wajib.

Published
2022-07-26