Strategi Mengembangkan Motorik Halus Melalui Kegiatan Bermain Pasir Anak Usia Dini Di TK Aisyiyah III Baturetno Wonogiri Jawa Tengah
Abstract
Di TK Aisyiyah III Baturetno Wonogiri peneliti menemukan permasalahan motorik halus, seerti anak yang masih belum mampu dalam menulis, dalam menulis masih ada yang salah dan dengan kata kata yang panjang lalu ditulis kembali, anak-anak ada yang masih kurang kata-katanya dalam menulis. Dalam menggunting masih kurang rapi, mewarnai masih ada yang kurang penuh dan masih keluar garis dalam mewarnai. Untuk kegiatan mehubungkan atau menarik garis masih ada yang kurang tepat. Selain itu guru mengembangkan motorik halus juga menggunakan kegiatan bermain pasir. Sehingga diperlukan mengembangkan kemampuan motorik halus melalui kegiatan bermain pasir. Artikel ini bertujuan: 1) Mendeskripsikan bagaimana strategi pengembangan kemampuan motoric halus melalui kegiatan bermain pasir anak usia dini di TK Aisyiyah III Baturetno Wonogiri. 2) Mendeskripsikan apa faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan motorik halus melalui kegiatan bermain pasir anak usia dini di TK Aisyiyah III Baturetno Wonogiri. 3) Mendeskripsikan capaian perkembangan kemampuan motoric halus melalui kegiatan bermain pasir di TK Aisyiyah III Baturetno Wonogiri. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dokumentasi. Analisis data yaitu menggunakan reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah 1) strategi pembelajaran mengguanakan strategi berpusat pada anak, dan strategi pembelajaran bermain. Serta melatih motorik halusnya dengan bermain pasir, yaitu dengan mencetak, membentuk, menabur, melukis. 2) faktor-faktornya ada faktor internal seperti faktor genetik, faktor motivasii diri, faktor kesehatan, faktor gizi anak. faktor eksternal yaitu pengetahuan orang tua, sosial ekonomi, sosial budaya, lingkungan sekitar. 3) Capaian perkembangan kemampuan motorik halus dalam kegiatan bermain pasir yaitu dengan mencetak, membentuk, menabur, melukis dapat mengembangkan motorik halus.