MAKNA DAKWAH TEOLOGIS DALAM FILM SICCIN 1: PENDEKATAN SEMIOTIKA ROLAND BARTHES

  • Kurniasari Institut Agama Islam Negeri Ponorogo
  • Iswahyudi Institut Agama Islam Negeri Ponorogo
Keywords: Film, Dakwah teologis, Semiotika Roland Barthes

Abstract

Film dianggap media yang paling ampuh terhadap massa sebab sifatnya yang audio dan visual. Film menjadi sangat efektif sebagai media untuk menyebarkan luaskan dakwah Islam. Dengan film, pesan-pesan dan makna pesan yang disampaikan lebih ringan dan tidak terkesan menggurui. Terlebih dalam hal pemahaman terkait agama. Sampai sekarang pembahasan tentang tauhid atau teologi Islam masih merupakan tema yang selalu menarik untuk diteliti. Hidup manusia di dunia ini sangat erat kaitannya dengan Allah sang pencipta alam semesta. Dengan adanya bahasan tentang teologi Islam maka diharapkan dapat memupuk rasa cinta kepada Allah yang lebih mendalam. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan paradigma analisis untuk mengungkap adanya makna dakwah teologis dalam film tersebut. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan analisis dokumen. Sedangkan Teknik analisis data menggunakan analisis semiotika Roland Barthes. Hasil dari penelitian ini adalah: Pertama, Makna denotasi dakwah teologis dalam film Siccin 1: dalam bentuk tanda orang berdoa, berdzikir, penanaman keimanan kepada Allah dan yang terakhir, kepercayaan adanya surga dan neraka. Kedua, Makna konotasi dakwah teologis dalam film Siccin 1 yaitu berupa doa yang ditujukan kepada Allah dan kepada selain Allah, yakni Jin. Ketiga, Makna Mitos dakwah teologis dalam film ini adalah, bahwa doa tidak selamanya merepresentasikan hal-hal yang baik, bisa juga merepresentasikan hal-hal yang tidak baik. Kemudian mengenai penciptaan dan keberadaan makhluk ghaib, yakni jin atau setan yang hidup berdampingan dengan manusia adalah benar adanya dan kita patut untuk mempercayai keberadaannya. Serta adanya balasan untuk orang yang beriman dan kufur, berupa balasan di akhirat yakni surga atau neraka.

Published
2022-02-18
How to Cite
Kurniasari, & Iswahyudi. (2022). MAKNA DAKWAH TEOLOGIS DALAM FILM SICCIN 1: PENDEKATAN SEMIOTIKA ROLAND BARTHES. JUSMA: Jurnal Studi Islam Dan Masyarakat, 1(1), 1-19. https://doi.org/10.21154/jusma.v1i1.512
Section
Articles