Manajemen Kurikulum Berbasis Pesantren (Studi Kasus di Madrasah Tsanawiyah Darul Huda Mayak Tonatan Ponorogo)

  • Nisaul Mahmudah Institiut Agama Islam Negeri Ponorogo
  • Muhammad Thoyib
  • Sugiyar
Keywords: Manajemen Kurikulum, Pesantren, Kultur pesantren

Abstract

Kasus kriminal yang dilakukan oleh pelajar bukan lagi menjadi hal yang asing diberitakan. Hal tersebut menjadi salah satu indikasi menurunnya tingkat penghayatan masyarakat terhadap nilai-nilai pendidikan berbasis karakter. Solusinya adalah dengan menerapkan kurikulum pendidikan nasional yang dipadukan dengan nilai dan kultur pesantren. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan, mendeskripsikan dan menganalisis perencanaan dan pengorganisasian, pelaksanaan, dan evaluasi kurikulum berbasis pesantren di Madrasah Tsanawiyah Darul Huda Mayak. Peneliti menggunakan jenis pendekatan kualitatif dengan studi kasus tunggal. Untuk menganalisis data penelitian, model Matthew B.Miles, A.Michael Huberman, dan Saldana merupakan metode analisis yang penulis gunakan sebagai acuan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Perencanaan kurikulum berbasis pesantren di MTs Darul Huda Mayak dilakukan dengan menentukan tujuan pembelajaran, penyesuaian antara kalender pendidikan nasional dengan kalender agenda  yayasan. Adapun untuk pengorganisasian kurikulum dilakukan dengan merancang agar materi yang diterima siswa di sekolah relevan dengan materi pesantren. 2) Pelaksanaan kurikulum berbasis pesantren dilakukan dengan menerapkan K-13 dan KMA 183/184 dengan penyesuaian terhadap  kurikulum dan kultur pesantren. 3) Evaluasi kurikulum berbasis pesantren dilakukan dengan beberapa tahapan. Pertama yakni evaluasi kegiatan pembelajaran yang dilaksanakan secara berkala, evaluasi materi dan kegiatan pembelajaran pada rapat MGMP, evaluasi sarana dan prasarana, serta evaluasi hasil pembelajaran pada setiap akhir semester.

References

Amirin, Muhammad Tatang. Manajemen Pendidikan. Yogyakarta: UNY Press. 2011.

Arikunto, Suharsimi. Prosedur Penelitian suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: PT. Rineka Cipta. 2002

Curriculum Management Handbook. Conway: University of Central Arkansas. 2015.

Darmawan, Regina Ade. Telaah Kurikulum. Jakarta: Guepedia Group.

Fitri, Agus Zainul. Manajemen Pendidikan Islam dari Normatif-Filosofis ke Praktis. Bandung: Alfabeta. 2013.

https://news.detik.com/berita-jawa-tengah/d-5832192/23, diakses pada Minggu, 20 Maret 2022 Pukul 10.20 WIB

Koentjaraningrat. Kebudayaan Mentalitet dan Pembangunan. Jakarta: Gramedia. 1976.

Mohyi, Ach. Teori dan Perilaku Organisasi. Malang: UMM Press. 2012.

Mulenga, Innocent Mutale. Conceptualization and Definition of a Curriculum. The University of Zambia. Journal of Lexicography and Terminology. Volume 2, Issue 2.

Munandar, Arif. Pengantar Kurikulum. Yogyakarta: Budi Utama. 2012.

Munawar, Hamid. Tesis: “Strategi Pondok Pesantren Al Fattah Nibung dalam Mempertahankan Tradisi Salaf”. Bengkulu: Institut Agama Islam Negeri Bengkulu.

Rusman, Manajemen Kurikulum.Jakarta: Raja Grafindo Persada. 2009.

Sugiyono. Metode Penelitian Kuantitatif, kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta. 2020.

Syahminan. Modernisasi Sistem Pendidikan Islam di Indonesia pada Abad 21. Jurnal Ilmiah Paradeun: International Multidiscliplinary Journal. Vol. II. No. 2.

Zaini, Muhammad. Pengembangan Kurikulum Konsep Implementasi Evaluasi dan Inovasi (Yogyakarta: TERAS. 2009.

Published
2023-07-03
How to Cite
Mahmudah, N., Thoyib, M., & Sugiyar. (2023). Manajemen Kurikulum Berbasis Pesantren (Studi Kasus di Madrasah Tsanawiyah Darul Huda Mayak Tonatan Ponorogo). Excelencia: Journal of Islamic Education & Management, 3(01), 119-136. https://doi.org/10.21154/excelencia.v3i01.1821